Hal penting dalam ternak lebah

Hal-hal yang perlu diperhatikan :

Penyakit
Di daerah tropis penyakit lebah jarang terjadi dibandingkan dengan daerah sub tropis/daerah beriklim salju.Iklim tropis merupakan penghalang terjalarnya penyakit lebah. Kelalaian kebersihan mendatangkan penyakit. Beberapa penyakit pada lebah dan penyebabnya antara lain:
  1. Foul Brood ; ada dua macam penyakit ini yaitu American Foul Brood disebabkan oleh Bacillus larva dan European Foul Brood. Penyebab: Streptococcus pluton. Penyakit ini menyerang sisiran dan tempayak lebah.
  2. Chalk Brood, Penyebab: jamur Pericustis Apis. Jamur ini tumbuh pada tempayak dan menutupnya hingga mati.
  3. Stone Brood, Penyebab: jamur Aspergillus flavus Link ex Fr dan Aspergillus fumigatus Fress. Tempayak yang diserang berubah menjadi seperti batu yang keras.
  4. Addled Brood, Penyebab: telur ratu yang cacat dari dalam dan kesalahan pada ratu.
  5. Acarine, Penyebab: kutu Acarapis woodi Rennie yang hidup dalam batang tenggorokkan lebah hingga lebah mengalami kesulitan terbang.
  6. Nosema dan Amoeba, Penyebab: Nosema Apis Zander yang hidup dalam perut lebah dan parasit Malpighamoeba mellificae Prell yang hidup dalam pembuluh malpighi lebah dan akan menuju usus.
Hama
Hama yang sering mengganggu lebah antara lain:
  1. Burung,  sebagai  hewan  yang  juga  pemakan  serangga  menjadikan  lebah sebagai salah satu makanannya.
  2. Kadal dan Katak, gangguan yang ditimbulkan sama dengan yang dilakukan oleh burung.
  3. Semut, membangun sarang dalam stup dan merampas makanan lebah.
  4. Kupu-kupu, telur kupu-kupu yang menetas dalam sisiran menjadi ulat yang dapat merusak sisiran.
  5. Tikus, merampas madu dan merusak sisiran.
 
Pencegahan Serangan Penyakit dan Hama
Upaya mencegah serangan penyakit dan hama tindakan yang perlu adalah:
1)Pembersihan stup setiap hari.
2)Memperhatikan abnormalitas tempayak, sisiran dan kondisi lebah.
3)Kaki-kaki stup harus diberi air untuk mencegah serangan semut.
4)Pintu masuk dibuat seukuran lebah.
8.PANEN

Hasil Utama
Madu merupakan hasil utama dari lebah yang begitu banyak manfaatnya dan bernilai ekonomi tinggi.

Hasil Tambahan
Hasil tambahan yang punya nilai dan manfaat adalah royal jelly (susu ratu), pollen
(tepungsari), lilin lebah (malam) dan propolis (perekat lebah).

Pengambilan madu
Panen madu dilaksanakan pada 1-2 minggu setelah musim bunga. Ciri-ciri madu siap dipanen adalah sisiran telah tertutup oleh lapisan lilin tipis. Sisiran yang akan dipanen dibersihkan dulu dari lebah yang masih menempel  kemudian lapisan penutup sisiran dikupas. Setelah itu sisiran diekstraksi untuk diambil madunya.
 
Urutan proses panen:
1)Mengambil dan mencuci sisiran yang siap panen, lapisan penutup dikupas dengan pisau.
2)Sisiran yang telah dikupas diekstraksi dalam ekstraktor madu.
3)Hasil disaring dan dilakukan penyortiran.
4)Disimpan dalam suhu kamar untuk menghilangkan gelembung udara.
5) Pengemasan madu dalam botol. 

Analisis Usaha Budidaya
Perkiraan analisis budidaya lebah madu dengan jumlah 100 koloni lebahdalam satu tahun pada tahun 1999 adalah sebagai berikut:

1)Biaya Produksi
  1. Penyusutan kamar madu 16 m2 (0,05xRp.1.600.000,-)  Rp.80.000,-
  2. Penyusutan rumah lebah 100 m2 (0,1xRp.2.500.000,-)  Rp.250.000,-
  3. Paket lebah 100 buah                         @ Rp. 100.000,- Rp.10.000.000,-
  4. Penyusutan ekstraktor 1 buah (0,1xRp. 225.000,-)         Rp.22.500,-
  5. Penyusutan pengasap 2 buah (0,5xRp. 50.000,-)           Rp.25.000,-
  6. Penyusutan stup 100 buah (0,2xRp.2.500.000,-)            Rp.500.000,-
  7. Perawatan bangunan (2%xRp.4.100.000,-)                    Rp.82.000,-
  8. Gaji 2 orang @ Rp. 200.000,-x12                                  Rp.4.800.000,-
  9. Pakai, sarung tangan, dll                                              Rp.250.000,-
  10. Makanan                                                                    Rp.100.000,-
  11. Botol dan lain-lain                                                       Rp.400.000,-
Jumlah biaya produksi                                                           Rp.16.509.500,-

2) Pendapatan
a. Madu 1200 kg @          Rp.13.000,-    Rp.15.600.000,-
b. Paket lebah 30 buah @ Rp. 150.000,- Rp. 4.500.000,-
    Jumlah pendapatan                              Rp. 20.100.000,-
3)Keuntungandalam satu tahun          Rp. 3.590.500,-
4)Parameter kelayakan usaha   a.B/C ratio= 1,22   

Gambaran Peluang Agribisnis
Beternak lebah madu memiliki prospek sangat cerah, karena kebutuhan madu dalam negeri sampai saat ini masih belum mencukupi. Harga dari produk lebah yang tinggi, biaya produksi yang relatif murah, tatalaksana pemeliharaan yang mudah dan kondisi lingkungan yang mendukung merupakan peluang emas yang perlu mendapat perhatian.

DAFTAR PUSTAKA
1)Marhiyanto, B., 1999, Peluang Bisnis beternak Lebah, Gitamedia Press, Surabaya.
2)Sumoprastowo, RM, Suprapto Agus, R,. 1993, Beternak Lebah Madu Modern, Bhratara, 
    Jakarta.
3)Trubus 4, 1988, Manisnya Rupiah dari Madu Lebah, Penebar Swadaya, Jakarta.
4)Menghasilkan Madu Berkualitas Tinggi, Penebar Swadaya, Jakarta.
5)Trubus 250, 1990, Petak Madu Uji Coba Untuk Menghasilkan Madu Beraneka Rasa, Penebar Swadaya, Jakarta.
6)Trubus 273, 1992, Mutu Madu Indonesia Dibanding Impor, Penebar Swadaya, Jakarta.
7)Menggembala Lebah Ala Australia, Penebar Swadaya, Jakarta.
8)Pemasaran Madu Indonesia dihambat Kadar Air, Penebar Swadaya, Jakarta.
9)Trubus 276, 1992, Beternak Lebah di Jerman, Penebar Swadaya, Jakarta.
10)Yunus, M, Minarti, S. 1995, Aneka Tetnak, Universitas Brawijaya, Malang.
 
Kota Hubungan
1)Proyek Pengembangan Ekonomi Masyarakat Pedesaan – BAPPENAS Jl.Sunda Kelapa No. 7 Jakarta, Tel. 021 390 9829 , Fax. 021 390 9829
2)Kantor Menteri Negara Riset dan Teknologi, Deputi Bidang Pendayagunaan dan Pemasyarakatan Iptek, Gedung II BPPT Lantai 6, Jl. M.H.Thamrin No. 8, Jakarta
10340, Indonesia, Tel. +62 21 316 9166~69, Fax. +62 21 310 1952, Situs Web: http://www.ristek.go.id
Jakarta, Maret 2000
Sumber : Proyek Pengembangan Ekonomi Masyarakat Pedesaan, Bappenas
Editor : Kemal Prihatman, Zulfikar

1 Response to "Hal penting dalam ternak lebah"

  1. Play The Real Money Slot Machines - Trick-Taking Game - Trick-Taking
    How jancasino to Play. Play The Real Money Slot Machine. If you are https://tricktactoe.com/ searching for a herzamanindir.com/ fun, exciting game to play online, we have หาเงินออนไลน์ you covered.

    ReplyDelete